Jumat, 10 Oktober 2014

Posted by Unknown on 19.00 No comments



Momi and Toys Crêperie
Ciputra World - Lotte Shopping Avenue
LG, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 3 – 5
Kuningan, Jakarta
(021) 29888963

Waktu Operasional:
Senin – Minggu jam 10:00 – 22:00 WIB

Facebook: MomiToys
Twitter:
@momiandtoys_ind
Price Range: IDR 19 – 70 K


Siapa yang tidak kenal dengan menu bernama ‘Crepes’ ? dari namanya saja tentu sudah sangat familiar ditelinga kita dan dengan cepat dapat dibayangkan bentuk dan sebagian rasanya, kriuk kriuk.. 

Oups, akan tetapi review saya kali ini bukan mengenai crepes biasa ala Perancis, yang sering kali kita temui dibeberapa sudut mall, crepes pembahasan saya kali ini lebih special karena agak berbeda dari biasa nya.

Sejak tahun 1980, crepes sudah mulai dikenal di Jepang, terutama di daerah Harajuku – Tokyo, dan sejak itu mulai berkembang di Jepang berbagai crepes dengan istilah ‘Japanesse-style crepes’. Momi and Toys Crêperie yang sudah berkembang sejak tahun 2005 di kota asalnya, dan hingga saat ini outlet ini sudah membuka 100 cabang di Jepang, 6 outlet di Shanghai, 3 outlet di Taipei, dan di Indonesia pun sudah mencapai 3 outlet juga nich, yakni di Senayan City (April 2012), Lippo Mall Kemang Village (Jan 2013), dan Lotte Shopping Avenue (Juni 2013) – lokasi gathering saya kali ini. 

So, untuk yang penasaran untuk crepes Japannese Style bisa mengunjungi salah satu dari store ini.
Awalnya, jika ada dari kalian yang penasaran dengan asal muasal penamaan dari “Momi and Toys”, lucky us Mr. Ryosan Ikihara chef asal Jepang dari Momi and Toys akhirnya membisikan arti nama tersebut kepada kami. Penamaan Momi and Toys ternyata berasal dari nama kecil pendiri Momi and Toys Crêperie di Jepang, seperti nama panggilan.. “Momi” adalah nama sang ayah dan “Toys” nama anak nya, gitu saja sich, tidak ada yang aneh-aneh lainnya. So, semoga sekarang tidak ada lagi yang penasaran ya.. ^^

Terletak di lt LG - Ciputra World - Lotte Shopping Avenue Jakarta, outlet Momi and Toys Crêperie didesign cukup apik, dengan konsep ‘island’ berbentuk lingkaran di tengah-tengah, yang membuat outlet ini terlihat dari banyak sudut jalan, sehinnga mudah di cari. Meja dan kursi pun ditata nyaman dengan pewarnaan sederhana namun menarik, cocok untuk waktu bersantai, bertemu rekan bisnis, dan lainnya.


Produk utama dari Momi and Toys Crêperie yakni Meltingly Crepe, crepe yang dibuat dengan penambahan bubuk almond pada adonan crepes,  sehingga membuat crepes terlasa lebih lembut, dan harum, selain itu whipped cream yang special di diimpor dari Perancis, dan dipastikan diolah selalu baru setiap hari untuk menjaga kualitas dan kesegarannya, Ada lagi Premium Crepe yang dihidangkan menggunakan piring cantik dan ornament pendukung lainnya seperti buah, selai, dan lainnya.


Penggunaan tepung di tempat ini pun dibedakan satu persatu, diantaranya untuk pembuatan Savory Crepes, & Sweet Crepes, yang dimaksud dengan Savory Crepes yakni crepes asin, yang dibuat dengan menggunakan tepung buckwheat, sedangkan Sweet Crepes, crepes manis, yang terbuat dari tepung gandum dengan mencampurkan bahan-bahan seperti es krim, buah, whipped cream, ataupun selai.

Jika di Jepang sendiri, dengan keadaan yang super sibuk dimana-mana, banyak sekali outlet makanan yang dibuat simple cara penyajiannya, salah satu nya dengan cara makanan mudah dibawa kemana-mana (alias praktis), untuk menu crepes dapat disajikan dengan bentuk cone dengan cara digulung sehingga bisa dimakan sambal berjalan. *Makan Jalan Style..


Untuk menu saya kali ini, special disajikan perdana, dan akan di release pada tanggal 10 Oktober 2014 depan.
Thanks to Open Rice & Momi and Toys Crêperie yang sudah mengundang saya, really love it..

MIXBERRY LEMON CHEESE – IDR 75 K
Crepes disajikan dengan bentuk gulungan, di design seperti model lumpia, ke-3 nya dihias dengan menggunakan whipped cream andalan  Momi and Toys Crêperie dan buah-buahan segar seperti lemon, strawberry, dan blueberry. Tidak lupa dipadukan dengan 1 buah scoop vanilla ice cream dan hiasan keju parut ditabur diatas piring, selain membuat mata penuh warna yang ceria, untuk segi rasa pun juga sangat nikmat, cream whipped benar-benar terasa halus dan tidak membuat tersedak ditenggorokan. Perpaduan rasa manis dan asam antara ke-3 buah tersebut sangat ajaib, asam bisa menetralisir manis dari isian crepes itu sendiri. *Nyummy!
  

BLACK & WHITE – IDR 72 K
Sampir sama di design seperti crepes sebelumnya, namun crepes kali ini berisikan topping favorite kita semua yakni selai Nutella, Skippy, dan cokelat Toblerone, aww.. aww.. aww.. im really excited to try it!
Untuk crepese Nutella dan Skippy rasa cukup terasa khas, namun sayang nya untuk cokelat Toblerone saya kurang berasa pas, sepertinya lebih terasa bagian cream nya, namun overall, menu nya cukup fantastis untuk saya.


VANILLA OCEAN SUZZETTE – IDR 69 K
Crepes ala Perancis yang mengandung alcohol, walaupun jika aslinya menggunakan alcohol tentunya akan mahal, Momi and Toys Crêperie punya teknik tersendiri yang dapat membuat crepes tetap special namun dalam harga yang terjangkau, Crepes inimenggunakan nama dari seorang wanita asal Perancis - Suzette, crepes ini dipadukan dengan perasan buah jeruk asli dan saus jeruk. Membuat perpaduan rasa manis dan asam sembali berpadu di menu ini.



SMOKED BEEF HAM EGG – IDR 49 K
Penggemar daging pastinya akan terpikat menu satu ini, disajikan berbentuk kotak seukuran piring saji, crepes dibuat melebar dengan isian daging ham, telur setengah matang, parutan keju, saus, dan mayonnaise. Membuat menu ini sulit dilupakan dan nikmat!




Dessert lainnya saya kembali mencoba :
HOT FUDGE MAPLE CARAMEL – IDR 49 K
Kya, kawaii..
Bentuknya lucu dan unik, perpaduan dari cornflakes dibagian bawah, whipped cream, ice cream vanilla, potongan brownies cokelat, potongan pisang segar, dan sirup maple, agak sulit dimakan pada ssat awal karena takud brownies dan ice tertumpah, akan sedih jadinya, hahaha.. maka harus berhati-hati sehingga dapat mengaduknya dari permukaan bawah hingga ke atas, perpaduan dingin dari es krim dan hangat nya brownis dan sensari kriuk-kriuk dari si cornflakes, membuat saya puas.. dan puas..




FRUIT SODA PEACH & ORANGE – IDR 29 K (M), IDR 34 K (L)
Minuman soda dengan potongan buah jeruk, dan peach didalamnya, tidak ketinggalan daun mint yang menambah cantik minuman dan rasa menyegarkan. Jangan lupa untuk diaduk sebelum diminum, karena terdapat sirup dibagian bawahnya.


MATCHA ICE – IDR 16 K (Hot/Cold) – Free Refill
Teh asal jepang bernama Matcha ini tentunya sudah tidak asing bagi kita, teh yang memiliki rasa cukup pekat ini nikmat dinikmati tanpa gula/ pemanis lainnya, Green Tea di  Momi and Toys Crêperie cukup kental dan terasa nikmat, btw sepertinya saya refill minuman 1 ini hingga 3 kali dech hehehe..


Berikut cuplikan foto-foto hasil intip team Momi & Toys dan Chef Ryu @Kitchen:


Menu Pic:



Another Promo Here:
Untuk yang penasaran dan ingin mencoba cooking class ditempat ini, Momi and Toys Crêperie sudah membuka kelas sejak 2014 lalu, kelas akan dijamin menarik dan mendidik. Ayo dicoba ;)

Selain itu masih ada promo untuk pengguna Kartu Kredit BII/ Maybank, buy 1 get 1 crepes, pilihan gratis hanya untuk menu: Banana Chocolate Cream, Chocolate Lover, dan Starwberry Cream.
Periode promo: 01 April 2014 – 31 Maret 2015.

Jangan lupa untuk mengumpulkan stampnya, setiap pembelian 1 crepe akan mendapatkan 1 buah stamp, dan kalian bisa mendapatkan ‘double stamp’ – setiap tanggal 9, 19, dan 29 setiap bulannya. HORAY!!

Other Outlets:
Plaza Senayan
Level 3 Unit #320 C (4)
Jakarta
(021) 5725337

Lippo Mall Kemang
Lt. 3 Unit 06
Jl. Pangeran Antasari Kav.36
(021) 29522885

0 komentar:

Posting Komentar